50 Desain Pagar Minimalis Kayu

50 Desain Pagar Minimalis Kayu - Kayu menjadi salah satu bahan material bangunan yang cukup banyak digunakan dalam bangunan. Selain cukup kuat dan tahan lama, tampilan kayu yang memberikan kesan sederhana dan natural menjadi alasan banyak orang menjadikan kayu sebagai salah satu matrial  dalam membangun rumah.

Umumnya, kayu digunakan untuk menjadi kusen pintu, jendela atau pagar rumah. Namun, tidak semua kayu dapat digunakan sebagai material pagar rumah lho! Mungkin karena bentuk, warna, dan semuanya mirip, orang beranggapan bahwa semua jenis kayu itu sama. Padahal, tidak semua kayu memiliki kualitas yang cukup baik untuk dijadikan pagar rumah.


Untuk pagar rumah, jenis kayu yang bisa digunakan adalah kayu jenis merbau, cemara, kamper, ulin, damar laut, kayu cedar, mahoni, dan kayu jati. Kayu jenis ini memiliki kualitas baik, dan tahan terhadap beragam cuaca seperti panas terik atau hujan. Kayu jenis ini tidak akan mudah rapuh dan keropos. 

Namun yang namanya kayu, meski berasal dari jenis yang cukup bagus, tetap saja tidak bisa dihindarikan dari yang namanya pelapukan. Untuk memperlambat proses pelapukan, anda perlu merawat agar pagar kayu tetap tahan lama. Dan seperti yang dilansir oleh rumahpantura.com, berikut ini Tips Merawat Pagar Kayu Minimalis Agar Tahan Lama!

Tips Merawat Pagar Kayu Minimalis Agar Tahan Lama


1. Pagar Kayu Minimalis Terhindar Dari Kayu
Lapisi kayu dengan teak oil yang memiliki warna natural saat mengaplikasikan cat agar pagar terhindar dari jamur. Teak oil diterapkan setelah permukaan kayu diamplas. Selain mampu mencegah datangnya jamur, lapisan teak oil ini juga bermanfaat untuk mempertahankan warna kayu agar tampak seperti semula.

Setelah pagar dicat, sebaiknya gunakan poles alami yang mengadung antiseptic sehingga jamur tidak bisa tumbuh. Gunakanlah biopolish wood and furniture care untuk di gunakan sebagai lapisan terakhir pada pagar kayu setelah di cat.

2. Pagar Kayu Minimalis Terhindar Dari Rayap
Untuk menghindari serangan rayap pada pagar kayu, Anda bisa menggunakan cat yang dilengkapi dengan bahan anti rayap serta maksimal enam bulan sekali semprotkan zat anti rapay pada pagar.

Oleskan / kuaskan campuran larutan anti jamur kayu (methylene bis thiocyanate) dan anti serangga kayu (Permethrin) pada permukaan kayu sebelum di cat atau di coating. Hal ini diperlukan, untuk mencegah pertumbuhan jamur dan bakteri serta mencegah serangan serangga kayu seperti rayap atau teter.

Selain itu anda juga bisa mencegah rayap dengan tidak menanam pagar kayu langsung ke dalam tanah, anda bisa mengaplikasikannya dengan menggunakan material besi untuk bagian bawah pagar atau dengan menggunakan dinding /bata sebagai alas bawah pagar.

3. Pagar Kayu Minimalis Agar Tidak Kusam
Untuk mendapatkan tampilan yang indah dan tidak kusam lakukan pengecatan ulang pada pagar saat mulai terlihat kusam. Setidaknya, lakukan pengecatan setiap 1 tahun atau 6 bulan sekali. Untuk membuatnya terhindar dari jamur, anda bisa melapisi pagar dengan cat pernis agar selain tampilannya lebih baik, juga membuat pagar kayu minimalis lebih tahan lama.

Selain jenis kayu dan beberapa tips untuk menjaga pagar kayu minimalis anda tahan lama, hal selanjutnya yang harus difikirkan adalah desain pagar kayu minimalis tersebut. Dan bagi anda yang bosan dengan desain pagar kayu yang itu-itu saja, berikut ini 50 Desain Pagar Minimalis Kayu yang bisa anda lihat dibawah ini!

50 Desain Pagar Minimalis Kayu


50 Desain Pagar Minimalis Kayu ini memiliki desain yang modern dan minimalis. Jika biasanya pagar kayu identik dengan kesan sederhana, dan sangat seadanya, saat ini hal itu tidak berlaku lagi. Bagi anda yang ingin menggunakan pagar kayu namun tetap terlihat modern, anda bisa lho menggunakan salah satu desain pagar minimalis kayu untuk hunian modern anda.
Terima kasih sudah membaca artikel 50 Desain Pagar Minimalis Kayu. Semoga bermanfaat!