50 Model Keramik Kamar Mandi Modern

50 Model Keramik Kamar Mandi Modern – Keramik menjadi salah satu element dalam rumah yang tidak boleh dilewatkan begitu saja.

Dulu, keramik memang bukan hal yang penting. Biasanya keramik identik dengan rumah-rumah orang kaya yang memiliki rumah besar dan mewah. Dan agar tampilan rumah semakin mewah, biasanya mereka menambahkan keramik pada lantainya. Sedangkan untuk rumahh dengan kelas menengah ke bawah, biasanya lantainya menggunakan ubin murah atau plesteran dari campuran semen.

Namun hal itu sudah tidak berlaku lagi sekarang karena, bisa dibilang hampir semua rumah menggunakan lantai keramik. Keramik memang sudah bukan barang baru lagi, karena disetiap rumah orang-orang menggunakannya sebagai lantai. Selain memberikan kesan bersih pada rumah, tampilan keramik beraneka warna maupun motif membuat tampilan rumah semakin menarik. Untuk itu tidak heran, jika semua ruangan dilapisi keramik termasuk kamar mandi sekalipun.

Namun berbeda dengan keramik diruangan lain, keramik kamar mandi biasanya memiliki tampilan maupun jenis yang berbeda. Ini karena dibandingkan dengan ruang lain dirumah, kamar mandi memiliki kondisi yang jauh lebih lembap dan basah. Sehingga penggunaan keramik biasa hanya akan membuat lantai jadi licin dan berbahaya. Nah jika anda saat ini sedang merenovasi rumah, dan mau memasang keramik kamar mandi, seperti yang dilansir oleh romanceramics.com, berikut ini Tips Memilih Keramik Kamar Mandi Yang Tepat!

Tips Memilih Keramik Kamar Mandi Yang Tepat

1. Pemilihan keramik kamar mandi harus disesuaikan dengan jenis kamar mandi yang anda miliki. Yang terpenting semua pilihan anda harus tetap aman digunakan dalam keadaan basah sekalipun. Untuk itu, sebaiknya hindari keramik dengan tekstur glossy karena saat basah akan jadi sangat licin. Sebaiknya pilih keramik bertekstur kasar agar lebih aman terutama saat digunakan oleh orang tua dan anak-anak.

2. Untuk warna, sebaiknya pilih keramik dengan warna terang seperti putih atau baby blue. Ini karena kamar mandi biasanya terletak dibagian belakang rumah, sehingga seringkali cahaya yang masuk ke dalam rumah sangat terbatas. Dengan penggunaan warna keramik yang cerah akan membuat suasana kamar mandi terlihat terang. Selain itu, warna cerah pada kamar mandi juga akan membuat anda lebih mudah membersihkan kamar mandi, karena kotoran pada keramik akan lebih mudah terlihat.

3. Untuk motif, jika anda memiliki kamar mandi dengan luas yang terbatas, sebaiknya pilih keramik dengan motif polos. Warna polos ditambah ukuran keramik yang tidak terlalu kecil akan membuat kamar mandi terlihat luas. Sedangkan jika luas kamar mandi cukup besar anda bisa menggunakan model keramik kamar mandi modern dengan motif tertentu.

4. Untuk penggunaan keramik glossy, sebaiknya hanya digunakan pada dinding kamar mandi. Ini karena anda akan lebih mudah saat membersihkan jamur yang menempel pada dinding. Selain itu, penggunaan keramik pada dinding juga akan membuat tampilan kamar mandi lebih menarik. Namun jika anda tinggal bersama orang tua, sebaiknya anda memasang pegangan atau sebaiknya hindari sama sekali keramik glossy pada dinding karena saat basah akan sedikit licin dan itu akan beresiko untuk keselamatan para orang tua.

Beberapa tips diatas, sangat penting bagi anda yang ingin memasang keramik kamar mandi. Terutama jika itu menyangkut dengan keamanan kamar mandi anda. Mengingat sudah banyak kasus kecelakaan fatal yang terjadi di kamar mandi, anda tentu tidak ingin salah satu kejadian tragis itu menimpa anda bukan?

Selain keamanan, tampilan kamar mandi juga harus diperhatikan. Apalagi jika anda hobi berlama-lama di kamar mandi, maka tampilan kamar mandi haruslah terlihat menarik. Dan keramik bisa jadi salah satu cara untuk membuat tampilan ruangan ini terlihat menarik. Berikut ini 50 Model Keramik Kamar Mandi Modern yang bisa jadi inspirasi anda!

50 Model Keramik Kamar Mandi Modern

Bagaimana? Tertarik memilih salah satu dari 50 Model Keramik Kamar Mandi Modern diatas? Well, apa pun yang jadi pilihan anda, pastikan sesuai dengan tampilan kamar mandi anda baik itu warna dinding maupun warna furniture didalamnya. Dan jaga lantai kamar mandi anda tetap bersih ya, agar tidak bau, licin dan berbahaya!

Share this on:

Related Post